Audio Sound System Mobil Buruk? Lakukan 7 Strategi Ini Saat Pembelian!

Pasang Iklan Disini

Kegiatan yang paling disukai oleh pengguna mobil saat menyetir adalah mendengarkan lagu atau musik dengan berbagai genre seperti pop, jazz, dan juga dangdut.

Semua kegiatan tersebut akan menghibur dan membuat perjalanan Anda menjadi tidak membosankan.

Sayangnya tidak semua audio itu memuaskan, kadang suaranya mendadak menjadi keras secara tiba-tiba dan bisa juga lirih tiba-tiba.

Yang menjengkelkan adalah musik yang harusnya jernih menjadi banyak noise atau menjadi berisik.

Oleh sebab itu penting sekali bagi Anda yang ingin membeli audio dan sound system untuk melakukan strategi agar mendapatkan barang yang bagus.

Strategi-Saat-Beli-Audio-Sound-System

Simak beberapa strategi membeli audio sound system yang wajib untuk Anda perhatikan berikut ini:

Lakukan Riset

Banyak yang terpaku dengan slogan mahal pasti bagus, padahal tidak semuanya seperti itu.

Paling penting untuk bisa mendapatkan produk yang bagus Anda harus melakukan riset terlebih dahulu, lakukan check terhadap kualitas audio dan sound system tersebut seperti kapasitor bank, speaker split, speaker coaxial, dan masih banyak lagi lainnya.

Untuk mendapatkan produk terbaik Anda bisa bertanya ke penjual atau ke customer service untuk bertanya.

Jika Anda sudah menemukan produk yang Anda cari barulah bertanya soal harga.

Belilah sesuai dengan budget Anda, jangan over budget agar tidak berpengaruh terhadap keuangan Anda ke depannya.

Toko yang Terpercaya

Untuk bisa mendapatkan audio dan sound system mobil terbaik Anda bisa membelinya di toko online yang terpercaya seperti Bliaudio

Dengan membeli secara online Anda akan lebih menghemat tenaga dan juga biaya, terlebih lagi Anda bisa menemukan produk yang Anda inginkan dengan mudah di toko online tersebut.

Kerugian membeli di toko online yang tidak kredibel adalah Anda bisa terkena penipuan dimana Anda sudah membayar namun barang pesanan Anda tidak datang.


Baca Juga: Cara Merawat Speaker Agar Tetap Jernih Suaranya

Perhatikan Head Unit

Strategi yang bisa dilakukan selanjutnya adalah perhatikan pada bagian head unitnya. Head unit dengan kualitas yang baik memiliki front, rear, dan juga sub tepat di belakang tape dan jumlahnya enam lubang untuk RCA.

Sertai dengan Komponen Pendukung

Agar Anda bisa mendapatkan audio sound system mobil seperti yang diharapkan penting bagi Anda untuk menambahkan komponen pendukung.

Komponen pendukung yang dibutuhkan tersebut adalah amplifier. Suara musik yang terdengar sayup-sayup tersebut disebabkan oleh speaker yang terlalu standar.

Dengan menambahkan komponen amplifier ini Anda akan bisa mendengarkan musik dengan suara yang keras.

Meski begitu saran bagi Anda yang akan menambahkan amplifier ini sebaiknya jangan memutar musik terlalu keras karena akan mengganggu gendang telinga dan konsentrasi terpecah saat berada di jalan raya.

Sesuaikan dengan Selera Musik

Untuk memilih audio mobil terbaik yang bisa Anda lakukan adalah sesuaikanlah dengan selera musik Anda. Faktor inilah yang memiliki pengaruh besar terhadap sound system di mobil Anda.

Anda bisa berkonsultasi kepada penjual agar mereka mampu membantu menemukan Audio yang sesuai dengan keinginan dan selera Anda.

Sesuai dengan Jenis Mobil

Ada perbedaan yang cukup spesifik antara sound system jenis mobil satu dengan yang lainnya. Misalnya adalah mobil sedan dengan yang lebih besar seperti MPV dan SUV ini berbeda.

Dari luas kabinnya Anda bisa menentukan sekeras apa suara sound system yang Anda butuhkan. Khusus untuk sedan ini karena atapnya rendah maka audionya tidak perlu terlalu keras.

Banyak yang ingin menekan budget atau mengirit biaya sehingga merakit atau mengganti sendiri perangkat audio mobil.

Jika Anda sudah mengerti tidak akan menjadi masalah namun jika salah pasang justru akan berbahaya dan menyebabkan kerusakan.

Oleh sebab itu jangan nekat dalam melakukan improvisasi terhadap audio sound system pada mobil Anda namun konsultasikan dengan ahlinya terlebih dahulu.

Silahkan Like Fanspage dan Follow akun media sosial kepotek untuk mendapatkan informasi terbaru seputar teknologi.

Share artikel ini, jika menurut Kamu bermanfaat bagi orang lain dan jangan lupa tinggalkan jejak dalam bentuk komentar positif dan membangun.

Apresiasi kamu dalam bentuk apapun sangat berarti untuk terus belajar, berbagi, dan melanjutkan perjuangan bersama. Terima kasih

Salam Kepotek. Kepoin Teknologi!

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *