Teknologi

Update watchOS Terbaru Bakal Hadirkan Fitur Keamanan Face ID

Indodax


Jakarta, Wikimedan Apple akan merilis fitur baru pada update watchOS. Rencananya, fitur baru ini dapat dinikmati oleh semua pengguna Apple Watch yang telah melakukan update watchOS 7.4.

Apple merasa yakin bahwa fitur baru ini nantinya akan sangat berguna dan membantu semua pengguna perangkat Apple Watch. Seperti dilaporkan Cnet, ada sejumlah fitur yang muncul di update watchOS 7.4. Menurut rumor yang beredar, fitur baru yang dimaksud adalah unlock iPhone dengan fitur keamanan Face ID.

Lebih jelasnya dari fitur ini adalah, pengguna Apple Watch dapat membuka iPhone masing-masing menggunakan sistem keamanan Face ID yang ada di perangkat Apple Watch. Jadi, pengguna hanya perlu menghadapkan wajahnya ke Apple Watch untuk dapat membuka iPhone miliknya.

Tidak hanya itu, nantinya pengguna akan menerima notifikasi di Apple Watch masing-masing ketika perangkat iPhone telah masuk ke mode terkunci (unlocked).Sampai saat ini sendiri, masih belum ada informasi lengkap terkait tanggal pasti perilisan update watchOS 7.4 ini.

Namun, rumor yang beredar mengatakan bahwa Apple akan segera meluncurkan update terbaru smartwatch ini dalam beberapa minggu kedepan. Update watchOS 7.4 disebut-sebut membuat Apple Watch kian andal dan personal dari sebelumnya.

Dengan cara baru untuk memantau tidur, deteksi cuci tangan otomatis, dan jenis olahraga baru. Kemudian selalu terhubung dengan orang terdekat dengan memasangkan Apple Watch untuk anggota keluarga ke iPhone.

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *