Olahraga

Santi Cazorla Yakin Mikel Arteta Pelatih Tepat untuk Arsenal

Indodax


Berita Liga Inggris: Gelandang Villareal, Santi Cazorla, mengatakan keterampilan kepemimpinan yang dimiliki Mikel Arteta menjadikannya kandidat yang tepat untuk menduduki kursi pelatih di Emirates Stadium.

Arteta meraih lima kemenangan dalam sebelas pertandingan pertamanya sebagai juru taktik Arsenal sejak meninggalkan Manchester City pada Desember lalu, termasuk kemenangan 1-0 atas Olympiakos pada leg pertama babak 32 besar Liga Europa pada Jumat (21/2) dini hari WIB.

The Gunners juga tidak terkalahkan sepanjang 2020 dan mantan rekan setim Arteta di London utara, Cazorla, yakin kompatriotnya sesama Spanyol itu sudah memiliki karakter sebagai seorang pemimpin sejak masih aktif bermain di Arsenal.

“Arteta sangat layak menjadi manajer, dia selalu menjadi pemimpin di ruang ganti,” kata Cazorla kepada BBC Sport. “Itu keputusan yang tepat untuk menempatkannya sebagai manajer, itu masuk akal dan dia memiliki semua yang Anda butuhkan untuk pekerjaan itu. Saya harap dia membawa Arsenal naik ke atas klasemen.”

Cazorla sudah menyatakan bahwa ia ingin sekali bermain di Emirates Stadium untuk terakhir kalinya sebelum gantung sepatu, tetapi pemain berusia 35 tahun tersebut mengaku belum memutuskan tentang rencananya setelah pensiun.

Dia menambahkan: “Sejujurnya, saya tidak tahu apakah saya akan melatih. Saya ragu apa yang ingin saya lakukan ketika saya pensiun. Menjadi direktur olahraga lebih menarik bagi saya daripada melatih, tetapi saya ingin terlibat dalam pertandingan, kita lihat saja nanti.

“Saya tidak punya rencana dalam jangka pendek untuk pergi ke mana pun atau bermain di luar negeri, tetapi saya tidak akan pernah menutup pintu itu. Saya fokus untuk mengakhiri musim bersama Villarreal.”

Artikel Tag: Santi Cazorla, Mikel Arteta, Arsenal, Villarreal

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *