Milan dan Inter Diminta Bangun Stadion Baru, Ini Alasannya
Berita Liga Italia : Mantan penyerang Inter Milan, Alessandro Altobelli memberikan dukungan kepada Inter Milan atau AC Milan untuk membangun stadion baru.
Menurutnya Inter maupun Milan harusnya sudah mulai membangun stadion yang lebih modern. San Siro merupakan stadion yang sudah melewati umurnya, sehingga butuh perbaikan yang sangat banyak.
Juventus bisa dijadikan contoh untuk kedua tim asal kota mode tersebut untuk dapat membangun stadion secara mandiri, karena hal tersebut penting bagi sebuah klub di industri sepakbola yang semakin maju seperti sekarang.
“Saya rasa sudah waktunya Inter maupun Milan untuk memikirkan membangun stadion baru tanpa harus merubuhkan San Siro. Hal ini penting bagi kedua klub untuk memiliki stadion sendiri seperti apa yang sudah dilakukan oleh Juventus,” tutur Altobelli dalam wawancaranya bersama stasiun radio TMW.
“Inter dan Milan memang kini prestasi sedikit berbeda, Inter masih bersaing di posisi atas sedangkan Milan masih dalam masa transisi. Namun kedua tim yang memiliki sejarah ini perlu memiliki rumah mereka sendiri, hal tersebut yang saya yakini akan mengangkat bukan saja secara finansial namun juga secara prestasi tim,” lanjutnya.
Ditanya mengenai perkembangan Inter bersama Conte, Altobelli memuji mantan manajer Chelsea tersebut sebagai sosok yang paling penting untuk Inter saat ini.
“Antonio Conte sudah berada di sini sekarang, dia adalah sosok yang paling penting untuk tim menurut saya. Pemain yang didatangkan pun merupakan pemain yang sangat membantu rencananya,” tutur mantan penyerang Inter ini.
Artikel Tag: Alessandro Altobelli, AC Milan, Inter Milan