Olahraga

Meski Cetak 51 Poin, Durant Tak Mampu Menangkan Warriors

Indodax


Berita Basket NBA: Golden State Warriors berhadapan dengan tim kuat dari konferensi timur, yaitu Toronto Raptors. Meski sempat dibantu oleh Kevin Durant yang tampil impresif, Warriors tetap gagal menghentikan keperkasaan Raptors.

Bermain di kandang lawan, Warriors gagal memulai laga sesuai dengan keinginan mereka. Tim asuhan Steve Kerr ini bahkan begitu kesulitan untuk mengembangkan permainan mereka apalagi tanpa kehadiran Stephen Curry dalam skuat utama. Tidak heran, Warriors sempat tertinggal hingga mencapai 18 poin pada pertengahan laga. Kevin Durant sebagai pemain kunci Warriors sempat memberikan asa ketika permainan apiknya di kuarter empat mampu memaksa laga berjalan hingga babak overtime. Sayang, di babak tambahan Warriors tetap gagal menutup laga dengan baik dan menyerah dengan skor tipis 128-131.

Kemenangan Raptors ini tidak lepas dari performa apik pemain utama mereka yaitu Kawhi Leonard. Leonard yang menjadi tumpuan tim dalam mencetak angka mampu menjadi top skor usai mendulang total 37 poin. Performa tak kalah apik juga ditunjukkan pemain Raptors lainnya yaitu Pascal Siakam. Siakam mampu menjadi pemain tersubur kedua dengan torehan 26 poinnya.

Di kubu Warriors, Kevin Durant kembali tampil menggila dengan torehan 51 poin miliknya. Ia berhasil memasukkan 18 kali tembakan dari total 31 percobaan yang ia lakukan di lapangan. Sayang, kerja keras Durant gagal berbuah manis usai Warriors masih kalah impresif atas Raptors khususnya di menit-menit akhir babak overtime.

Artikel Tag: NBA, Raptors, warriors, kevin durant, Pascal Siakam, Kawhi Leonard, klay thompson


Kategori : Berita Olahraga

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *