Olahraga

Malik Monk Siap Jawab Kepercayaan Besar Hornets

Indodax


Berita Basket NBA : Pebasket muda yaitu Malik Monk mengaku siap menjawab kepercayaan besar yang diberikan tim Charlotte Hornets. Monk akan berusaha sebaik mungkin untuk bisa meningkatkan performanya di lapangan.

Monk tidak bisa dipungkiri menjadi salah satu pemain muda yang digadang-gadang akan tampil bersinar di NBA. Namun sayang, perjalanan Monk awal Monk bersama Hornets tidak berjalan sesuai dengan harapan. Dalam dua musim perdananya, Monk hanya mampu mencetak rata-rata 8 poin per pertandingan. Angka ini tergolong jauh mengingat ia sempat mencetak rata-rata 20 poin per laga ketika masih membela tim University of Kentucky.

Penurunan performa Monk memang disebabkan oleh banyak faktor. Salah satunya adalah menit bermain yang kurang serta pola permainan yang kurang sesuai. Akan tetapi, Monk tidak akan menyerah begitu saja menerima keadaan. Ia tahu bahwa ia adalah pemain yang beruntung bisa bermain di NBA saat ini. Ia akan membuktikan diri bahwa ia bisa bangkit dan menunjukkan performa maksimalnya musim depan.

“Akan selalu ada tantangan besar dalam perjalanan karier saya. Di luar sana mungkin ada 20 atau lebih pemain yang menginginkan untuk bisa berada di posisi saya. Sebagai pemain yang beruntung bisa berada di posisi ini, tentu saya tidak akan menyia-nyiakan kesempatan besar yang diberikan. Saya akan menjawabnya dengan permainan besar pula di masa depan,” ucap Monk.

Artikel Tag: NBA, hornets, Malik Monk

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *