GBPUSD Melonjak Menghentikan Penurunan, Fokus Ke IHK Inggris dan Kesepakatan Dagang
Permintaan di sekitar mata uang Poundsterling
Inggris menguat beberapa waktu terakhir. Kondisi ini terjadi pada pasangan
GBPUSD saat menjelang pembukaan sesi dagang kawasan Eropa di hari Rabu
(15/1).
Pasangan melonjak mencoba menguji level harga
1,3050 setelah Dolar AS mengalami penjualan yang cukup besar. Saat ini GBPUSD
kemungkinan akan menunggu rilis data mengenai IHK Inggris sebagai konfirmasi
arah selanjutnya.
Sebelumnya dalam perdagangan hari ini, Poundsterling
Inggris menguat dan mampu menghentikan penurunan dan memantul dari lembah
tiga pekan terakhir di 1,2954. Kemungkinan para pelaku pasar dan investor saat
ini juga lebih memilih berhati-hati menjelang acara utama pekan ini. Hari ini
memang dijadwalkan akan ada penandatanganan kesepakatan dagang tahap awal
antara AS dengan China.
Sayangnya saat ini Poundsterling Inggris justru
mendapatkan ancaman dari masalah dalam negeri. PM Boris memberikan pernyataan
yang menolak spekulasi bahwa PM Skotlandia yaitu Sturgeon meminta referendum
tengan kemerdekaan di Skotlandia. Kondisi ini menyebabkan kekhawatiran
terjadinya Brexit tanpa kesepakatan.
Selain itu beban juga datang dari kondisi ekonomi
Inggris yang terus melemah ditandai dengan data PDB yang mengecewakan. Komentar
dovish yang disampaikan oleh bank sentral Inggris beberapa waktu lalu juga
menjadi tekanan tersendiri bagi Poundsterling Inggris.
Namun masih ada peluang Poundsterling Inggris
menguat dan membawa pasangan lebih tinggi lagi. Peluang itu didasarkan
analisa teknikal dengan penerobosan pola flag dalam grafik harga 15 menit. Tapi
para pedagang lebih memilih menunggu rilis data mengenai inflasi konsumen
Inggris yang akan disampaikan saat pertengahan sesi Eropa hari ini.
Selain itu acara utama penandatanganan
kesepakatan dagang juga akan memberikan pergerakan pada pasangan GBPUSD dengan
volume yang cukup besar. Kesepakatan rencananya akan ditandatangani waktu 16:30
GMT.