Busquets Bangga dengan Penampilan Barcelona Tanpa Messi di El Clasico

Pasang Iklan Disini

Berita Liga Spanyol: Gelandang andalan Barcelona, Sergio Busquets, mengatakan bahwa kemenangan yang diraih timnya di El Clasico adalah pencapaian yang luar biasa sebab mereka tidak diperkuat oleh Lionel Messi.

Luis Suarez muncul sebagai pahlawan di tengah ketiadaan Messi yang mengalami cedera patah tulang lengan, dengan mencetak hat-trick untuk membantai Real Madrid dengan skor 5-1 di Camp Nou hari Minggu (28/10) lalu.

Philippe Coutinho dan Arturo Vidal melengkapi papan skor untuk membuat skuat asuhan Julen Lopetegui semakin tertekan sebelum sang pelatih dipecat pada keesokan harinya.

Meraih hasil semacam ini tanpa diperkuat oleh seorang mega bintang seperti Messi merupakan hal yang luar biasa bagi Barca, menurut pernyataan dari Busquets.

“Ini adalah pencapaian yang luar biasa untuk menang dengan skor 5-1 tanpa Messi,” ucap Busquets dalam situs resmi klub. “Biasanya, ketika kami memiliki masalah, maka Leo akan membantu, namun kali ini tim mampu mengatasinya.”

Gol Marcelo di menit ke-50 sempat memberikan asa kepada Real Madrid dengan kedudukan 2-1 saat itu, namun Barca mencetak tiga gol lagi di 15 menit terakhir laga. Busquets mengatakan bahwa timnya tahu bahwa mereka akan memiliki kesempatan sebab Madrid semakin terpojokkan di pertandingan.

“Kami tahu bahwa jika kami terus menekan mereka maka kami akan memiliki kesempatan dan kemudian serangan balik akan datang dan gol-gol membuat kami nyaman.”

Artikel Tag: Sergio Busquets, Barcelona, El Clasico, Real Madrid, Lionel Messi


Kategori : Berita Olahraga

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *