Teknologi

Susul Pesaing, Vivo Akhirnya Garap Chip Pengolah Gambar Sendiri

Indodax


Jakarta, Wikimedan – Susul Pesaing, Vivo Akhirnya Garap Chip Pengolah Gambar Sendiri. Vivo dikabarkan siap menyusul Apple, Samsung, dan Google dengan memproduksi chipset sendiri yaitu Chip V. Langkah ini juga menjadi sangat penting guna menjawab tantangan krisis chip global yang diprediksi bakal berkepanjangan.

Dalam informasi yang berkembang, chip buatan Vivo ini telah garap selama 24 bulan lamanya, dan diklaim bakal meningkatkan pengalaman fotografi dalam setiap produk smartphone miliknya.

Produk pertama yang menggunakan cip terbaru ini adalah Vivo X70 series yang direncanakan akan diluncurkan pada 9 September mendatang.

Dan jika berjalan sukses, ke depan Vivo bakal terus berupaya menggenjot kualitas produk di 4 poin utama, yakni sistem pencitraan, sistem operasional, desain industri, dan kinerja produk.

Dan jika merujuk pada produk yang bakal diluncurkan dengan mengandalkan chip V1, benar saja kabarnya X70 series ini akan hadir dengan tiga series dari X70 itu ialah X70 reguler, versi Pro dan Pro plus, yang dimana disemua lini tersebut mengandalkan sektor fotografi.

Pada sektor daya bidik, rumornya akan terdapat lima kamera, yang pada bagian depan bakal ditanam lensa selfie setajam 32MP dan sistem kamera di bagian belakang terdiri dari lensa 50MP, 48MP, 12MP, dan 8MP. Laporan TENAA mengatakan smartphone ini akan datang dengan 5x optical zoom dan memiliki kemampuan merekam video 8K.

Kemudian smartphone ini dibangun dengan layar AMOLED 6,78 inci dengan resolusi 3.200×1.440 piksel dan memiliki pembaca sidik jari di bawahnya untuk otentikasi biometrik.

Kemudian dari seluruh sektor kemampuan tersebut, diperkuat dengan kapasitas baterai sebesar 4.320 mAh dengan pengisian cepat yang belum terungkap seutuhnya.

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *