Zoom Pastikan Tak Jual Data Pengguna

Pasang Iklan Disini

Jakarta, Wikimedan Sebagai aplikasi populer untuk mendukung WFH selama pandemi Covid-19, Zoom yakinkan pengguna tak jual data mereka.

Pernyataan ini diutarakan oleh Aparna Bawa selaku Chief Legal Officer Zoom, setelah mengubah kebijakan privasi dalam platformnya.

“Kami tidak menjual data pribadi Anda. Apakah Anda seorang bisnis atau sekolah atau pengguna individu, kami tidak menjual data Anda.” tegas Bawa, dalam situs resminya, Selasa (31/3).

Perwakilan perusahaan itu menyebut bahwa perubahan pada kebijakan privasi hanya berlaku untuk bahasa yang mereka gunakan saja. Hal ini dilakukan agar kebijakan privasi aplikasi Zoom menjadi lebih jelas dan lebih mudah dipahami oleh penggunanya.

Baca juga: Zoom Tak Lagi Kirim Data Pengguna ke Facebook

“Kami tidak menggunakan data yang kami peroleh dari penggunaan Anda atas layanan kami, termasuk rapat Anda, untuk iklan apa pun.” kata Bawa.

“Kami menggunakan data yang kami peroleh dari Anda ketika Anda mengunjungi situs web pemasaran kami, seperti zoom.us dan zoom.com. Anda memiliki kendali atas pengaturan cookie Anda sendiri ketika mengunjungi situs web pemasaran kami.” sambungnya.

Terakhir, Bawa menjelaskan bahwa Zoom tak memantau semua rapat ataupun menyimpannya. Meskipun, Zoom bisa saja menyimpan hasil rapat, namun atas keputusan pengguna itu sendiri, mau menyimpannya di cloud perusahaan ataupun tidak.

Sikap Zoom sekaligus mematahkan laporan Motherboard sebelumnya, yang menyebut Zoom telah menjual data pengguna. Namun, Motherboard juga merevisi kembali laporan mereka, setelah Zoom mengubah kebijakan dalam privasinya.

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *