Olahraga

Tinggalkan Tottenham Demi Piala Asia, Son Minta Maaf

Indodax


Berita Liga Inggris: Sebuah dilema besar harus dihadapi penyerang Tottenham Hotspur, Son Heung-min jelang bergulirnya turnamen Piala Asia yang akan dihelat di Uni Emirat Arab pada 5 Januari hingga 1 Februari mendatang.

Ya, Son yang merupakan kapten timnas Korea Selatan terpaksa harus meninggalkan kembali klubnya guna berjuang demi tanah kelahirannya meraih gelar Piala Asia. Ini bukan kali pertama Son meninggalkan Spurs demi Taegeuk Warriors,mengingat di awal musim Son sempat absen di beberapa laga bersama The Lilywhites dikarenakan dirinya tengah berjuang di Asian Games yang diselenggarakan di Jakarta bulan Agustus lalu.

Son kala itu memang mengincar medali emas agar dirinya terbebas dari aturan wajib militer yang diterapkan negaranya. Beruntung, Son dkk. sukses membawa pulang medali emas tersebut. Kini, di tengah situasi dilematis yang dihadapi Son, pemain berusia 26 tahun tersebut baru-baru ini mengungkapkan isi hatinya terkait hal ini.

“Saya meminta maaf kepada rekan satu tim, para fans, dan juga staf pelatih. Ini situasi sulit. Terkadang Anda berpikir ini agak menyedihkan, tetapi ini juga penting bagi negara saya,” ungkap Son seperti dikutip Sportsmole.

“Saya harap saya bisa menjaga performa saya untuk tim nasional dan ketika saya kembali lagi ke sini. Piala Asia merupakan sesuatu yang istimewa bagi kami karena kami belum memenangkannya selama 59 tahun.”

“Saya pergi ke sana bukan hanya untuk menikmatinya, saya pergi ke sana untuk memenangkan sesuatu dan kembali dengan rasa lebih percaya diri,” tutupnya.

Son baru akan bergabung dengan rekan-rekannya di timnas Korea Selatan usai menjalani laga kontra Manchester United, 13 Januari mendatang. Apabila Korea Selatan terus melaju hingga partai puncak, Tottenham Hotspur akan kehilangan pemain andalannya tersebut sebanyak empat sampai lima laga, yakni laga kontra Watford, Fulham, dan Newcastle di ajang Liga Premier Inggris serta laga leg kedua menghadapi Chelsea di kompetisi Piala Liga.

Artikel Tag: Son Heung Min, Korea Selatan, Tottenham Hotspur


Kategori : Berita Olahraga

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *