Berita Nasional

RI Nihil Kasus Corona, Menkes: Mereka Boleh Heran, tapi Itu Kenyataan

Indodax


Indonesia belum dilaporkan adanya kasus wabah virus Corona 2019-nCoV Wuhan hingga kini. Menkes Terawan Agus Putranto menyampaikan tidak ada yang ditutup-tutupi terkait virus corona.”Mereka boleh heran tapi itu kan kenyataan. Kalau kenyataan itu mau dianggap mengada-ada gimana. Aku seorang yang tidak terbiasa untuk melakukan hal-hal yang tidak semestinya,” kata Terawan di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa (11/2/2020).Sempat dilaporkan puluhan warga suspek corona, tetapi 62 orang dinyatakan negatif. Sementara itu, Singapura yang merupakan negara tetangga Indonesia dilaporkan puluhan kasus corona.”Saya akan memberitahukan apa yang ada. Grand Duos saya selalu mudah-mudahan tidak ada itu yang masuk. Dan kita terus berdoa tapi jangan lupa kewaspadaan sampai level yang tertinggi juga pemeriksaannya dekat standar yang paling baik,” ujar Terawan.Virus ini berasal dari Kota Wuhan, Provinsi Hubei, China. Ada 238 WNI yang dipulangkan dari Wuhan dan diobservasi di Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau. Terawan belum mendapat laporan teknis pemulangan mereka, namun menjamin mereka negatif corona.”Kalau sudah dipulangkan sudah dong. Saya juga ikut (ke Natuna), saya nggak pakai masker. Saya rangkul,” ujar Terawan. [detik.com]

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *