Prediksi Pertandingan Ligue 1: OGC Nice vs Paris Saint-Germain
Wikimedan.com – Tim papan tengah, OGC Nice, bakal bersua lawan kuat di pekan ke-8 kala menjamu pemuncak klasemen, Paris Saint-Germain, di Allianz Riviera, Sabtu (29/09/18) malam.
Setelah mampu finis di papan atas, Nice tampil tidak konsisten di awal musim ini. Balotelli dkk hanya mencatatkan tiga kemenangan, satu imbang, dan tiga kekalahan.
Sementara itu PSG sedang dalam performa terbaiknya. Tim asuhan Thomas Tuchel itu sama sekali belum menelan kekalahan di tujuh pertandingan terakhir Ligue 1 Prancis musim ini.
Teranyar, PSG sukses menghancurkan Reims dengan skor 4-1, Kamis (28/09/18). Keempat gol Les Parisiens dicetak oleh Edinson Cavani (dua gol), Neymar dan Thomas Meunier.
Jika dilihat dari head to head kedua tim, PSG sejatinya lebih unggul di mana mereka mampu meraih empat kemenangan, dua imbang. dan satu kekalahan dari tujuh pertemuan terakhir.
© Indosport.com
OGC Nice vs Paris Saint-Germain (Susunan Pemain – Lima Laga Terakhir – Player to Watch – Prediksi Indosport)
Nice harus tampil tanpa Balotelli di laga ini. Namun, mereka bisa menurunkan Saint-Maximin dan Maolida.
Sementara PSG bakal menurunkan kekuatan penuh dengan menempatkan trisula maut Neymar, Cavani. dan Mbappe.
Player to Watch
Saint-Maximin (OGC Nice)
Penyerang muda berbakat asal Prancis ini menjadi salah satu sorotan di persepakbolaan Eropa. Masih berusia 21 tahun, Saint-Maximin sudah menjadi striker utama Nice musim ini.
Catatannya pun terbilang apik di mana ia telah mencetak dua gol dan satu assists dari tujuh laga. Skill-nya yang mumpuni cukup mampu membuat pertahanan lawan kocar-kacir.
Neymar (Paris Saint-Germain)
Tak ada yang meragukan kualitas seorang Neymar. Memiliki skill mumpuni yang dibutuhkan seorang penyerang, Neymar menjadi pemain paling berbahaya di Ligue 1 saat ini.
Pulihnya Neymar dari cedera benar-benar mampu menambah kekuatan PSG secara signifikan. Penyerang 26 tahun ini telah mencetak lima gol dan dua assist dari enam penampilan di Liga musim ini.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola dan Olahraga Lainnya di Wikimedan.com