Prediksi Bhayangkara FC vs Barito Putera: Andalkan Tuah Stadion PTIK
[ad_1]
Wikimedan – Jelang menghadapi Barito Putera, Sabtu (21/9) malam WIB, Bhayangkara FC berharap tuah Stadion PTIK kembali muncul. Maklum saja, semenjak bermarkas di PTIK, The Guardian – julukan Bhayangkara FC, tak pernah menelan kekalahan. Dari 7 laga di PTIK, Bhayangkara FC meraih 5 kemenangan dan 2 seri.
Tak pelak, laga nanti wajib hukumnya diakhiri dengan kemenangan. Maklum saja, kekalahan 0-2 Bhayangkara FC pada laga terakhirnya melawan Persela Lamongan, Minggu (16/9) membuat mereka terpukul.
“Saya ingin para pemain melupakan hasil melawan Persela Lamongan. Mereka harus memperbaiki kesalahan dan bermain bagus saat melawan Barito,” ujar Simon McMenemy, pelatih Bhayangkara FC, Jumat (21/9).

Barito Putera berharap bisa kembali ke jalur kemenangan (M Idris Jian Sidik/Radar Banjarmasin)
McMenemy berharap para pemainnya dapat memanfaatkan momentum bermain di kandang. PTIK diharapkan kembali memunculkan tuah bagi The Guardian.
“Jika kami bisa mempertahankan hal positif di kandang, bukan tidak mungkin bisa meraih tiga poin nanti,” imbuh McMenemy.
Kemenangan memang harus diraih demi menjaga asa bersaing dalam perebutan gelar juara. Apalagi Bhayangkara FC merupakan juara bertahan Liga 1. Tentunya, mereka ingin bisa mempertahankannya.
Toh, bukan perkara gampang mengalahkan Barito Putera. Laskar Antasari tentunya tak ingin kalah jauh-jauh datang ke Jakarta. Tim asuhan Jacksen F Tiago tersebut bertekad untuk kembali ke jalur kemenangan setelah dalam dua laga terakhir selalu meraih hasil seri.
“Semua pemain dalam kondisi siap dan saya melihat pertandingan nanti akan berjalan menarik. Hasil pertandingan tergantung dari performa para pemain di atas lapangan,” beber Jacksen.
Rekor pertemuan
15/10/17 Barito Putera 1-0 Bhayangkara FC
04/07/17 Bhayangkara FC 0-1 Barito Putera
09/03/18 Bhayangkara FC 1-2 Barito Putera
28/04/18 Barito Putera 3-1 Bhayangkara FC
5 laga terakhir Bhayangkara FC
27/07/18 Persija 1-0 Bhayangkara FC
03/08/18 Bhayangkara FC 3-1 PSMS
13/08/18 PSIS Semarang 1-2 Bhayangkara FC
12/09/18 Bhayangkara FC 1-0 Perseru Serui
16/09/18 Persela 2-0 Bhayangkara FC
5 laga terakhir Barito Putera
27/07/18 Barito Putera 0-0 Madura United
04/08/18 Persipura 5-1 Barito Putera
12/08/18 Barito Putera 3-2 Persebaya Surabaya
13/09/18 PSM 0-0 Barito Putera
18/09/18 Barito Putera 0-0 Bali United
Perkiraan Susunan Pemain
Bhayangkara FC (4-4-2): Awan Setho; Putu Gede, Vladimir Vujovic, Jajang Mulyana, Alsan Sanda;
Sansan Fauzi, Lee Yoo-joon, Adam Alis, Wahyu Subo Seto; Herman Dzumafo, Paulo Sergio
Pelatih: Simon McMenemy
Barito Putera (4-4-2): Aditya Harlan; Nazar Nurzaidin, M. Rifqi, Hansamu Yama, Jajang Sukmara;
Paulo Sitanggang, Matias Cordoba, Aaron Evans, Douglas Packer; Samsul Arif, Marcel Sacramento
Pelatih: Jacksen F Tiago
Prediksi Wikimedan
Bhayangkara FC Menang: 37%
Barito Putera Menang: 34%
Seri: 29%
(mat/JPC)
[ad_2]