Polda Jatim Berangkatkan Bantuan Logistik dan Pasukan Keamanan ke Palu
[ad_1]
Wikimedan– Polda Jawa Timur memberangkatkan bantuan bagi korban gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah, Jumat (5/10). Bantuan kemanusiaan tersebut diberangkatkan melalui Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. Rencananya, bantuan akan tiba di Pelabuhan Pantoloan, Palu, empat hari kedepan.
Ada 17 kontainer yang diberangkatkan. Belasan kontainer tersebut memuat bantuan berupa bahan makanan, pakaian, dan kebutuhan sehari-hari.
Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Luki Hermawan mengatakan, sampai di tujuan, belasan kontainer itu akan langsung disalurkan ke semua posko bantuan dan tenda pengunsian. Para relawan dan petugas medis yang akan membagikan langsung bantuan tersebut. “Bantuannya berupa beras, sarung, makanan cepat saji, sarung, gula, dan lain-lain. Penanggungjawabnya akan membagikan langsung kepada tiap korban yang membutuhkan,” kata Luki di Terminal Jamrud Pelabuhan Tanjung Perak.
Tak hanya mengirim bantuan. Polda Jatim juga mengirim 38 personil. Sebanyak 36 personil berasal dari Polda Jawa Timur dan 2 personil dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Puluhan personil tersebut akan mengawal perjalanan pengiriman bantuannya. Setelah bantuan tiba, mereka akan diperbantukan untuk pengamanan kota Palu.
Jenderal bintang dua itu tidak menyebutkan berapa lama anak buahnya berada di sana. “Para personil akan berkoordinasi dengan kepolisian di Sulawesi Tengah. Jadi, pengiriman pasukan juga untuk pengamanan di Palu,” terangnya.
Luki melanjutkan, pihaknya akan kembali mengirim bantuan bagi korban gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah. “Nanti jika ada kebutuhan penyaluran bantuan lagi, kami akan ajak masyarakat Surabaya,” lanjutnya.
(HDR/JPC)
[ad_2]