Berita Nasional

Pindah ke Skybridge, Pedagang Harap Pembeli Tetap Ramai

Indodax


[ad_1]






Wikimedan – Ratusan pedagang telah mendapatkan kepastian untuk menempati kios-kios di Skybridge atau Jembatan Penyeberangan Multiguna (JPM) Tanah Abang. Rata-rata diketahui pedagang yang mendapat jatah adalah pedagang yang berdagang di trotoar.





Salah satunya pedagang pakaian perempuan bernama Anis, 46, yang mengakui bahwa Skybridge dikatakan bagus dan kokoh. Namun, Anis menghawatirkan penghasilannya ke depan karena barunya tempat tersebut.





“Saya jualan sudah setahun lebih. Ya bagus jembatan ini, penempatannya bagus mudah-mudahan bisa lebih ramai kayak kemarin. Soalnya sempat sepi terus tuh,” terang Anis saat ditemui di Skybridge Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (15/10).


Pindah ke Skybridge, Pedagang Harap Pembeli Tetap Ramai

Baru 100 pedagang yang bisa menempati Skybridge Tanah Abang, dari 446 kios yang akan disiapkan. (Reyn Gloria/Wikimedan)





Begitupula dengan pedagang minuman, Sri, 58 yang menyatakan kecendrungan pembeli biasanya akan lari ke Blok M dibanding ke Skybridge karena sudah berlangganan. Dirinya hanya pasrah berharap Skybridge menjadi jawaban untuk penjualannya.





“Soalnya kalau belanja orang masih lari ke Blok M, di Blok G juga masih banyak pedagang kaki lima. Jadi itu saingan, apalagi untuk orang yang biasa belanja di sana, soalnya di sini melintas saja kan mudah-mudahan bisa ramai,” jelasnya.





Mengenai kontribusi Rp 500 ribu, Sri menyatakan tidak keberatan jika omsetnya dapat menutup. Walaupun konstruksi sudah baik, dirinya masih merasa ada kekurangan yaitu kamar mandi.






“Saya cuma minta toilet sih, di mana-mana pasar atau tempat dagang ada ya minimal mushola. Tapi ya kata Sarana Jaya nanti dulu selesai dulu baru deh bisa ditambahin yang lain,” jelas Sri.






“Ya saya mah sabar saja, soalnya kalau kebelet masa mesti jauh banget ke stasiun kalau nggak Blok G waduh berabe,” tandasnya.





(rgm/JPC)


[ad_2]

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *