Olahraga

Persela Diprediksi Kehilangan Ahmet Atayev Sampai Akhir Musim

Indodax


Berita Liga 1 Indonesia: Persela Lamongan kemungkinan besar tidak akan bisa memainkan gelandang asing, Ahmet Atayev sampai dengan akhir musim nanti. Pemain asal Turkmenistan itu terakhir kali memperkuat Laskar Joko Tingkir kala dipaksa menyerah dengan skor 2-0 oleh Perseru Serui pada 23 Oktober lalu.

Didatangkan Persela Lamongan dari Arema FC pada putaran kedua Liga 1 Indonesia 2018 lalu, Ahmet Atayev baru memperkuat tim asuhan Aji Santoso itu dalam enam pertandingan. Dan akibat cedera yang dideritanya, gelandang bertahan itu kemungkinan besar tidak akan bisa lagi menambah jumlah pertandingannya musim ini.

Pekan ke-30 Liga 1 2018 ini, Persela Lamongan dijadwalkan menghadapi Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Jumat (9/11) nanti. Untuk pertandingan ini, Aji Santoso berencana memboyong 18 pemain terbaiknya dan Ahmet Atayev tidak masuk di dalamnya.

“Hanya Atayev yang tidak bisa main pada pertandingan nanti. Kemungkinan dia bisa sampai akhir musim absen,” kata Aji Santoso seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

Sebagai gantinya, Aji masih memiliki beberapa opsi. Ada Gian Zola, Muhammad Agung Pribadi, dan Syahroni yang bisa menggantikan peran Atayev.

Aji ingin anak asuhnya bisa bermain dengan tenang melawan Mitra Kukar nanti. Mental bermain di kandang sendiri yang sejauh ini positif diharap bisa diperlihatkan ketika nanti bermain di markas lawan.

“Saya ingin para pemain tetap merasa nyaman saat bermain tandang, seperti ketika kita main di kandang sendiri. Ini jadi pekerjaan rumah saya,” imbuhnya.

Untuk mencapai target meraih poin, Aji mempersiapkan tim dengan berlatih teknik dan strategi. Dia sadar, Mitra Kukar yang saat ini sedang berjuang meniggalkan papan bawah akan bermain penuh motivasi.

Artikel Tag: Liga 1, Mitra Kukar, Persela Lamongan, Aji Santoso, ahmet atayev


Kategori : Berita Olahraga

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *