Marcus Rashford Merasa Terhormat Jadi Pemain Man United
Berita Liga Inggris: Striker Manchester United, Marcus Rashford, mengakui bahwa dirinya merasa sangat terhormat bisa menjadi bagian dari The Red Devils. Namun tantangannya kini adalah tetap bermain baik agar tetap menjadi pilihan utama sang pelatih.
Rashford merupakan salah satu pemainyang berasal dari akademi klub yang sukses promosi ke tim utama pada Januari 2016. Meski di awal kiprahnya di skuat senior MU diwarnai penampilan naik dan turun, namun di musim ini Rashford menjelma menjadi andalan Setan Merah di lini depan mereka terlebih setelah kepergian Romelu Lukaku.
Rashford lantas membalas kepercayaan klub dan Ole Gunnar Solskjaer dengan permainan impresif di mana sejauh ini dirinya telah menyumbang sembilan gol serta tiga assist dari 17 penampilannya di semua kompetisi.
Belakangan Rashford mengungkapkan perasaannya menjadi seorang pemain yang memperkuat tim sekelas Man United. Pemain berusia 22 tahun itu mengaku sangat bangga bisa menjadi bagian Setan Merah meski saat ini harus menghadapi tantangan untuk tetap tampil baik agar tetap merumput di Old Trafford.
“Ya, ini merupakan sebuah kehormatan,” ujar Rashford dilansir dari situs resmi klub.
“Bagi saya yang telah selama bertahun-tahun di United dan melihat sejumlah pemain datang serta pergi dalam jumlah yang banyak hanya akan membuat Anda merasa beruntung bisa mendapatkan kesempatan untuk tetap di sini.”
“Namun ketika Anda memiliki kesempatan untuk bermain yang tersulit adalah tetap menjadi pilihan utama manajer. Itulah tantangannya,” tutup Rashford.
Artikel Tag: Marcus Rashford, Manchester United, Premier League