Manchester City Tak Akan Paksa Sergio Aguero Bertahan

Pasang Iklan Disini

Berita Sepakbola: CEO Manchester City, Khaldoon Al Mubarak, membahas terkait kelanjutan karier Sergio Aguero bersama The Cityzens. Al Mubarak mengaku tak akan memaksa bintang asal Argentina itu untuk bertahan.

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa kontrak Aguero di Manchester City saat ini akan berakhir pada Juni 2021 yang artinya kurang dari satu tahun lagi. Namun hingga saat ini baik Aguero dan manajemen klub belum menunjukkan tanda-tanda akan memperbaharui kontrak tersebut.

Saat ditanya terkait kelanjutan karier Aguero di Man City, Al Mubarak mengisyaratkan bahwa pihaknya masih memiliki harapan untuk bisa memperpanjang masa bakti sang pemain. Hanya saja Al Mubarak tak mau memaksakan hal itu kepada Aguero dan lebih memilih untuk membebaskannya dalam mengambil keputusan sama seperti yang dilakukan kepada Vincent Kompany dan David Silva.

“Kami sangat beruntung dan ini adalah bukti bahwa kami bisa memiliki pemain yang setia selama bertahun-tahun. Kami sebelumnya memiliki pemain seperti David Silva, Vincent Kompany, Pablo Zabaleta, dan Sergio Aguero yang telah berkomitmen dan bertahan bersama tim selama beberapa tahun lamanya,” ujar Al Mubarak dilansir dari laman resmi Manchester City.

“Saya pikir ini adalah bukti dari para pemain ini, mereka memiliki komitmen bagi Manchester dan klub. Saya pikir kami memiliki hubungan yang sangat baik antara para pemain, manajer, dan seluruh elemen di klub ini.”

“Bisa memiliki pemain seperti David Silva yang berkomitmen selama 10 tahun dan hal yang sama seperti Sergio Aguero merupakan sebuah kebanggaan. Ini yang membuat saya tahu bahwa kami telah melakukan pekerjaan dengan cara yang benar.’

“Mereka adalah bagian dari DNA klub dan sekarang terserah mereka apakah akan melanjutkan atau berhenti. Itu merupakan zona nyaman yang harus mereka putuskan sendiri.”

“Itu juga berlaku bagi Vincent. Dia pergi saat dia menilai sudah saatnya untuk melakukannya, sama halnya dengan David Silva.”

“Sergio akan mendapatkan hal yang sama dan kami akan menyelesaikannya bersama-sama dan itu akan dilakukan secara alami, apakah dia tetap akan pergi tahun depan atau tahun berikutnya. Kami akan melakukannya senyaman mungkin dan menyerahkan keputusan sepenuhnya pada Sergio,” pungkasnya.

Aguero sendiri didatangkan oleh Manchester City dari Atletico Madrid pada 2011 yang lalu. Sejak saat itu dia telah tampil sebanyak 370 kali di semua kompetisi dengan sumbangan 254 gol dan 73 assist.

Artikel Tag: Khaldoon Al Mubarak, Manchester City, Sergio Aguero

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *