Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting Terpapar Covid-19, Jalani Isoman di Rumah

Pasang Iklan Disini

Wikimedan.com – Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting Terpapar Covid-19, Jalani Isoman di Rumah. Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting dikabarkan terpapar Covid-19. Politikus PDIP itu sudah sepekan menjalani isolasi mandiri (isoman) di rumah.

“Sudah seminggu saya isoman (isolasi mandiri) di rumah,” kata Baskami melansir Antara, Rabu (2/3/2022).

Kondisi itu mengakibatkan pembahasan lanjutan soal polemik seleksi Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) menjadi tertunda.

“Jadi pembahasan KPID yang seharusnya pada 27 Februari kemarin ditunda. Setelah selesai saya isoman akan dilakukan penjadwalan ulang,” katanya.

Pembahasan polemik seleksi calon KPID Sumut, kata Baskami, akan dilakukan bersama seluruh unsur pimpinan dewan dan Komisi A yang melakukan fit and proper tes atau uji kelayakan dan kepatutan terhadap kandidat.

“Pembahasan akan dilakukan setelah semua lengkap, biar tidak ada saling mencurigai,” ujarnya.

Baskami mengatakan, masalah KPID Sumut merupakan kepentingan orang banyak. Sehingga harus disegerakan, namun karena dirinya terpapar COVID-19, maka dilakukan penjadwalan ulang.

Dalam dua atau tiga hari ke depan, Baskami akan kembali melakukan tes PCR untuk melihat kondisinya.

“Minimal isoman 10 hari, mungkin dua hari lagi tes PCR. Kemarin sudah ada PCR kedua, tapi hasilnya tetap positif. Kalau kondisi saya dalam keadaan baik, gejala hanya batuk,” tukasnya.

Sumber  : https://sumut.suara.com/read/2022/03/02/110345/ketua-dprd-sumut-baskami-ginting-terpapar-covid-19-jalani-isoman-di-rumah

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *