Kecamatan Hilidohu Raih Kecamatan dan Camat Terbaik Tingkat Kabupaten Nias
[ad_1]
NIAS Wikimedan | Pemerintah Kabupaten Nias dalam hal ini Bupati Nias Drs. Sokhiatulo Laoli, MM menyerahkan tunggul terbaik, kecamatan Hilidohu raih kecamatan dan camat terbaik tingkat kabupaten Nias sedangkan terbaik kedua diraih kecamatan Hiliserangkai dan terbaik ketiga diraih kecamatan Idanogawo se-Kabupaten Nias. Jumat (28/9).
Bupati Nias Drs. Sokhiatulo laoli, MM menyampaikan bahwa kecamatan sebagai peran strategis baik dari segi tugas dan fungsi ( tupoksi) serta organisasi kelembagaannya.
Selain itu kecamatan juga berperan dalam hal penyelenggaraan urusan pemerintah umum dimana berhadapan langsung dengan masyarakat yang merupakan marwah pelaksanaan program dan kegiatan perangkat daerah.
Oleh sebab itu, kecamatan dapat mampu mengembangkan tugas dan tanggungjawab yang diemban oleh pihak kecamatan ucapnya.
Dijelaskannya bahwa terlaksananya penilaian kecamatan mengingat amanah dan tugas yang dihadapi oleh kecamatan dapat mengevaluasi berkelanjutan terhadap kinerjanya dalam penyelenggaraan tugas umum pemerintah, pembinaan masyarakat serta tugas yang dilaksanakan oleh camat.
Bupati Nias menyampaikan atas nama pemerintah kabupaten Nias mengucapkan selamat kepada camat Hilidohu beserta Forkopimka Hilidohu sebagai kecamatan terbaik pertama.
Dan kemudian akan ada penilaian kecamatan terbaik tingkat provinsi yang akan dilaksanakan pada tanggal 15 Oktober 2018 dan sebagai duta yang mewakili kabupaten Nias dalam hal ini adalah kecamatan Hilidohu pungkas beliau.
Sementara melalui via seluler saat dihubungi awak media, camat Hilidohu Taondasi Mendrofa, S. Sos mengucapkan Terimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya dan ini semua berkat kerjasama dan kekompakan dari berbagai kalangan khususnya seluruh masyarakat dan stakeholder dan kita harapkan dapat memberikan yang terbaik ucapnya. (Wardi)
[ad_2]