Olahraga

Inzaghi Ungkap Penyebab Kekalahan Lazio dari Inter

Indodax


Berita Liga Italia: Lazio harus menelan kekalahan telak 3-0 dari tim tamu Inter Milan di giornata sepuluh Serie A yang berlangsung Senin (29/10) malam waktu setempat. Simone Inzaghi mengakui Nerazzuri layak menang dan sekaligus mengungkapkan penyebab Biancocelesti kembali menyerah dan kehilangan poin.

Brace Mauro Icardi dan satu gol Marcelo Brozovic cukup untuk membungkam perlawanan Lazio di Stadio Olimpico. Allenatore Simone Inzaghi mengungkapkan beberapa hal terkait hasil yang diterima timnya.

“Kami tetap bisa berada di permainan dan menciptakan peluang untuk mencetak gol, tetapi kebobolan gol pembuka dengan cara demikian tidak bisa diterima,” ujarnya via Football Italia.

“Kami berusaha merespon gol pertama, kami harus bermain lebih baik lagi dan saya akui kami layak kalah malam ini.”

Kekalahan yang dialami Biancocelesti Senin malam tadi merupakan kemunduran dibandingkan pertemuan sebelumnya Mei lalu, saat itu Inter harus bersusah payah untuk bisa meraih kemenangan 3-2.

Lucas Leiva memang menepi karena cedera di laga ini dan pemain penggantinya, Milan Badelj juga harus ditarik di babak pertama karena mengalami masalah pada ototnya.

“Tidak diragukan lagi, ini merupakan kekalahan besar dan Badelj menambahkannya, Inter adalah tim superior saat ini, musim lalu kami bertandang ke San Siro dengan menunjukkan karakter kami yang sebenarnya dan berjuang keras, sedangkan Mei lalu kami superior hingga 20 menit akhir.

Lazio belum memetik satu poin pun melawan tim-tim besar di Serie A musim ini, setelah kalah dari Napoli, Juventus, Roma dan Inter.

“Melawan klub besar mungkin Lazio kurang keyakinan seperti yang dimiliki di laga lainnya. Yang juga menentukan di laga ini kami menghadapi tim yang memiliki Samir Handanovic dan masih bisa membangkucadangkan Keita Balde Diao, tim ini dibangun untuk meraih gelar juara.”

Artikel Tag: Lazio, Inter Milan, Simone Inzaghi, Serie A


Kategori : Berita Olahraga

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *