Huawei Uji Coba OS Google Fuchsia di Kirin 970

Jakarta, Wikimedan – Selama dua tahun terakhir Google sedang mengerjakan platform baru yang disebut Fuchsia OS sebagai alternatif Android OS. Kini, Huawei ternyata menggunakan Honor Play sebagai perangkat uji coba untuk sistem operasi baru tersebut.
Dilansir situs 9to5Google, mereka menemukan proyek itu minggu lalu. Dan ternyata tim insinyur Huawei telah mengerjakan uji coba proyek tersebut dalam satu tahun terakhir.
Penemuan terbaru secara khusus menyebutkan dukungan untuk chipset Kirin 970. Yang selanjutnya, proyek menambahkan bahwa Zircon (platform inti Fuchsia) diuji pada perangkat Honor Play.
Situs mencatat ini adalah perangkat konsumen pertama yang diuji dengan Fuchsia OS. Selain itu, hal ini juga menandai kontribusi signifikan pertama dari luar Google untuk proyek ini.
Smartphone Honor Play bukan satu-satunya perangkat Kirin 970. Chipset ini juga disematkan Huawei ke banyak handset lainnya termasuk seri P20, seri Mate 10, Honor 10, Honor View 10, dan Nova 3.
Perlu dicatat, penemuan ini bukan berarti Anda bisa mencoba smartphone Kirin 970 Anda untuk menjalankan Fuchsia OS, karena Huawei menutup layanan unlock bootloadernya awal tahun ini.
Namun, Fuchsia OS memang bisa diinstal pada perangkat konsumen, jadi perangkat dengan Kirin 970 yang tidak dikunci mungkin bisa menginstalnya.
Jika demikian, tentu akan menyenangkan jika Huawei menawarkan program ujicoba platform setelah OS stabil. Dan ini bukan pertama kalinya kita melihat hal seperti ini, karena Xiaomi dan Microsoft sebelumnya mengizinkan pemilik Mi 4 untuk mem-flash Windows 10 Mobile ke perangkat mereka.
Kategori : Berita Teknologi