“Grebek Pasar” Solidaritas Merah Putih Sumut, Bantu Warga & Memasyarakatkan Koperasi

MEDAN Wikimedan| DPW Solidaritas Merah Putih (SOLMET) Sumut kembali mengadakan aksi sosial yang selalu menjadi agenda rutin akhir tahun organisasi . Kali ini acara bertema “GREBEK PASAR”, bekerjasama dengan Koperasi Sejahtera Kita Indonesia, yang berlangsung di Jalan Asrama, Medan Helvetia pada hari Sabtu (21/12) pukul 16.00.
“Biasanya menjelang natal ada bahan kebutuhan pokok tertentu yang cenderung alami kenaikan seperti beras dan telur. Itu sebab nya kita ingin membantu masyarakat untuk sedikit meringankan beban mereka selama bulan ini.”, kata Dedy Mauritz W.Simanjuntak, MACE, M.Th, MH ©, Ketua DPW Solmet Sumut.
Dedy menambahkan, “antusiasme masyarakat sangat tinggi, sehingga kami kewalahan memenuhi permintaan mereka”. Namun ia berjanji kepada masyarakat yang belum mendapat kesempatan, akan dilibatkan dalam acara Grebek Pasar berikutnya.
1 paket sembako yang terdiri dari beras, gula, telur, minyak goreng, deterjen kita beri potongan harga hampir separuh harga. Yang disubsidi dari bantuan kader, donatur dan partsisipasi masyarakat yang peduli dengan pergerakan Solmet.
Dedy menambahkan acara ini akan menjadi kegiatan rutin setiap bulan. Kami mau memasyarakatkan Koperasi dan kader Solmet menjadi motor penggeraknya. “Tiap-tiap kecamatan akan kita datangi, langsung ke pemukiman masyarakat. Dan kita sasar kepada mereka yang memiliki kondisi kurang mampu. Sambil kita edukasi masyarakat tentang pentingnya menyisihkan sebagian pendapatan dengan menjadi anggota Koperasi. Juga menjalin kerjasama dengan anggota masyarakat yang mau dibina oleh koperasi menjadi pengusaha-pengusaha kecil.”
“Kami selaku relawan Presiden Joko Widodo di daerah akan mendukung program pemerintah melalui Kementrian Koperasi untuk membangun kekuatan ekonomi kerakyatan. Dan kita mulai dari Kota Medan” tutupnya”(r/er)