Berita Nasional

Golkar Sumut Targetkan 1,2 juta Suara untuk Jokowi-Ma'ruf Amin

Indodax


Wikimedan – Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya (Golkar) menggelar Rapat Pimpinan Daerah III dan Rapat Koordinasi Teknis jelang Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif 2019. Rapat itu dihelat di Markas Golkar Sumut Jalan Wahid Hasyim, Senin (10/12).

Dalam rapatnya, mereka akan membahas strategi pemenangan pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin. Golkar juga memasang target besar. Hingga 1,2 juta suara dari Sumut untuk memenangkan Jokowi. “Terus-menerus kami analisis maka kami sudah menetapkan target yang nanti Insya Allah kita sepakati,” kata Ketua DPD Golkar Sumut Ahmad Doli Kurnia Tandjung di hadapan ribuan kadernya.

Target itu akan dicapai dalam beberapa bulan ke depan. Golkar Sumut mengklaim jika pihaknya sudah memulai berbagai upaya untuk mendapat target itu.

Doli juga mengatakan, Golkar selama ini sudah mencatat banyak sejarah. Golkar diklaim sebagai partai yang menjadi jembatan antara kelompok-kelompok nasionalis dan agama. “Lalu menjadi perekat antara masyarakat sejahtera dengan masyarakat pra sejahtera selalu menjadi penyelaras antara kemajuan modernitas dan kearifan lokal. Golkar selalu menjadi solusi dari berbagai ketimpangan-ketimpangan yang terjadi selama ini di bangsa kita,” ungkapnya.

Di menegaskan, jika pemerintah Indonesia ingin terus berkembang, Golkar harus digandeng. Di Sumut, Golkar juga nyaris tidak pernah kalah. “Kami akan terus berjuang, kami terus akan bekerja untuk bekerja serius memenangkan Partai Golkar. Tentu kondisi itu harus dipertahankan untuk mempertahankannya tidak ada kata lain tidak ada jalan lain kita semua harus mengutamakan kerja keras terus berkreasi terus membuat inovasi- inovasi baru,” ungkapnya.

Selain Pilpres, Golkar Sumut juga menargetkan mendapat 6 kursi DPR RI dari Sumut. Untuk DPRD Sumut 18 kursi. Sedangkan DPRD Kabupaten/kota sebanyak 284 kursi di Sumut.

(pra/JPC)


Kategori : Berita Nasional

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *