Teknologi

Facebook Memperluas Fitur Kencan ke 2 Negara Baru

Indodax


Jakarta, Wikimedan – Usai meluncurkan Facebook Dating di Negara Kolombia pada bulan September, perusahaan sekarang memperluas pasar uji coba ke dua negara baru: Kanada dan Thailand.

Tes ini juga mencakup beberapa fitur baru yang memungkinkan pengguna melihat kembali ke seseorang yang sebelumnya sudah dilewatkan, atau berhenti sejenak (rehat) dari seluruh kegiatan Facebook Dating.

Fitur pertama disebut Second Look (Pengamatan Kedua). Seperti tersurat dari namanya, fitur Second Look memungkinkan Anda untuk mempertimbangkan ulang sapuan kanan sebelumnya. Hal itu mungkin membantu bagi banyak orang yang baru bergabung untuk menggunakan fitur baru.

Pembaruan kedua memungkinkan Anda istirahat sejenak karena Anda sedang tidak mood mencari teman kencan, entah karena Anda telah menemukan seseorang atau sedang bosan dengan seluruh kegiatan kencan online.

Facebook mengatakan ekspansi ke Kanada dan Thailand awalnya akan dimulai sebagai registrasi; pengguna tidak akan bisa langsung menelusuri daftar kencan sampai cukup banyak orang menggunakan Facebook Dating di negara tersebut.

Saat ini, Facebook Dating masih berada di dalam aplikasi Facebook utama, bukan spin-off seperti Messenger.

Kategori : Berita Teknologi

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *