Bupati : Aceh Tamiang Kondusif dan Aman
ACEH TAMIANG, Wikimedan | Kapolda Aceh, Irjen Pol Drs. H. Rio S Djambak serta beberapa Jajaran Pejabat Polda Aceh melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Markas Polres Aceh Tamiang. Dalam kunjungan itu, Kapolda Aceh dan rombongan disambut oleh Kapolres Aceh Tamiang AKBP Zulhir Destrian, SIK, MH, Bupati AcehTamiang H. Mursil, SH, M.Kn, Unsur Forkopimda Aceh Tamiang, Perwira di Jajaran Polres Aceh Tamiang, Kalapas II B, Kasdim 0117/ Aceh Tamiang, Kepala BNN Aceh Tamiang, Ketua MAA Aceh Tamiang Drs. Abdul Muin, Ketua MPU Aceh Tamiang Drs. H. Ilyas Mustawa, Kamis (28/2/2019).
Kapolres Aceh Tamiang melaporkan pembangunan gedung dan fasilitas kantor di Polres Aceh Tamiang yang bersumber dari dana hibah APBK Aceh Tamiang. Beliau menjelaskan pekerjaan yang telah selesai dikerjakan yaitu pembangunan Gedung Sabhara dan Siepropam Polres Aceh Tamiang pada tahun 2018 dengan anggaran sebesar Rp 1.839.000.000.
Selanjutnya, pembangunan berupa pengaspalan lapangan parkir dan jalan depan gedung Reskrim selesai dikerjakan pada tahun 2018 dengan anggaran sebesar Rp. 1.300.000.000. Pembangunan gedung Satreskrim Polres Aceh Tamiang Tahap I Tahun 2016 dengan Anggaran sebesar Rp. 1.640.130.000 pada APBK 2016. Sedangkan tahap kedua tahun 2017 dengan anggaran sebesar Rp. 1.346.700.000 pada APBK 2017.
Untuk pembangunan gedung Primkopol Polres Aceh Tamiang selesai dikerjakan tahun 2018 dengan anggaran sebesar Rp 460.459.000,- serta untuk revitalisasi gedung Polsek Bendahara selesai dikerjakan tahun 2019 dengan anggaran sebesar Rp. 199.000.000. Untuk kedepannya Kapolres juga mengajukan permohonan pada APBK tahun 2019 untuk Pembangunan sarana olah raga sebesar Rp. 870.000.000,- dan Rehabilitasi gedung utama Polres sebesar Rp. 950.000.000,- dan gedung gelar perkara sebesar Rp. 1.000.000.000,-
Sementara Bupati Aceh Tamiang menerangkan dalam rangka untuk menghadapi pilpres pada 17 April, kondisi Kabupaten Aceh Tamiang dalam keadaan kondusif dan relatif aman. Bupati melanjutkan, Pemerintah Daerah bersama Kapolres selalu bersinergi bersama-sama, misalnya dalam pelaksanaan safari subuh sekaligus menghimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga situasi keamanan di Kabupaten Aceh Tamiang.
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti peresmian gedung oleh Kapolda Aceh didampingi oleh Irwasda Polda Aceh, Bupati Aceh Tamiang, Ketua DPRK Aceh Tamiang dan Kapolres Aceh Tamiang.
Dalam sambutannya Kapolda Aceh mengucapkan terimakasih atas penyambutan Kunjungan Kerja ini. Kunjungan Kerja ini bertujuan untuk menjalin silaturrahmi dan sinergitas dengan segenap stakeholder demi terciptanya daerah yang kondusif khususnya dalam menghadapi pemilu 2019. Kapolda menjelaskan bahwa pada pilkada 2017 Aceh yang disebut rawan konflik ternyata dapat melaksanakan pilkada dengan lancar dan aman begitu juga di tahun 2018.
Tujuan keliling ini, kata Kapolda Aceh, selain penandatanganan prasasti gedung dan meresmikan penggunaannya sebagai fasilitas di Lingkungan Polres Aceh Tamiang juga memastikan apakah daerah ini aman kondusif atau tidak. Kapolda menegaskan, menjaga keamanan bukan hanya tugas Polri semata, akan tetapi menjadi tugas bersama seluruh elemen masyarakat.
Untuk itu Polri membutuhkan dukungan bersama khususnya kepada pemerintah, sebagai wujud nyata dukungan tersebut terlihat telah dibangunnya beberapa fasilitas Polres Aceh Tamiang dengan menggunakan APBK Aceh Tamiang.
Beliau juga memberikan apresiasi atas bantuan Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang kepada Polres Aceh Tamiang atas fasilitas yang telah dibangun. Dengan keberadaan gedung bantuan hibah Pemda ini dapat menambah semangat bagi Polres Aceh Tamiang untuk memberikan pelayanan yang terbaik. Kunjungan Kerja Kapolda diteruskan dengan peninjauan beberapa gedung baru dan pengguntingan pita, serta tepung tawar.(ABS)