Olahraga

Bosnich: Alternatif Sancho Mungkin Lebih Baik Untuk Man United

Indodax


Berita Transfer: Mantan kiper Manchester United, Mark Bosnich, mengaku ingin melihat winger Borussia Dortmund, Jadon sancho, bergabung ke Old Trafford, namun Bosnich juga meyakini bahwa ada target alternatif lain yang mungkin lebih baik dari Sancho.

Sancho masih menjadi target incaran utama United pada musim panas ini, dan Bosnich adalah salah satu yang ingin melihat transfer tersebut sukses.

Namun Bosnich juga mendorong United untuk mencari target alternatif lain. United siap membayar mahal untuk Sancho, setelah winger 20 tahun itu membuktikan bahwa dia adalah seorang pemain hebat yang berpeluang menjadi superstar di masa depan.

“Saya tidak berpikir bahwa mereka harus merekrutnya,” kata Bosnich pada Sky Sports tentang Sancho. “Akan jauh lebih baik jika mereka bisa melakukannya.

“Saat Anda mencoba membeli pemain, jika Anda terlalu membesar-besarkan bahwa dia adalah satu-satunya opsi, dan jika dia tidak datang ke sini, maka tak akan ada yang lainnya, maka harga pribadinya dan harga dari klub yang menjualnya biasanya akan naik.

“Jadi saya pikir selalu penting bahwa Anda punya banyak opsi, dan dia mungkin memang opsi nomor 1, tapi jika harganya tidak sesuai, dan jika kedua belah pihak tidak bahagia apa pun alasannya, maka mereka harus mempertimbangkan yang lainnya.

“Secara pribadi saya ingin merekrutnya, dia adalah pemain fantastis, tapi kadang Anda tak mendapatkan yang anda inginkan – Anda mendapatkan yang lainnya. Tapi kadang pemain yang Anda dapatkan, pilihan kedua atau ketiga, mungkin akan menjadi bintang di klub.

“Anda tak benar-benar tahu. Tak ada jaminan pasti bahwa siapa pun yang Anda rekrut akan sukses.”

Artikel Tag: Jadon Sancho, Manchester United, transfer

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *