Berita : Petinju Ini Terang-terangan Ingin Mengajak Selena Gomez Kencan
Wikimedan – Mengawali tahun 2019, penyanyi muda Selena Gomez langsung mendapat tawaran kencan dari petinju muda dan tampan Ryan Garcia.
Bahkan, terang-terangan petinju berusia 20 tahun yang memiliki lebih dari 1,7 juta pengikut di Instagram tersebut mengungkapkan kekagumannya pada Selena Gomez.
“Saya tahu dia mungkin tidak sedang mencari seorang kekasih. Tetapi, saya bersedia menjaganya, kamu tahu,” kata Gacia pada TMZ, sebagaimana dilansir dari Aceshowbiz, Rabu (10/1).
Begitu tahu Selena Gomez masih sendiri, Garcia langsung tanpa ragu mengutarakan keinginannya untuk mengencani sang bintang.
“Dia single, jadi biarkan saya ajak keluar,” kata Garcia pada videografer saat wawancara dengan TMZ.
Diketahui, Selena Gomez memang masih sendiri setelah hubungannya dengan Justin Bieber berakhir. Kemudian, Selena dikabarkan sempat masuk tempat rehabilitasi tetapi sudah keluar sejak Desember 2018.
Sedangkan, Ryan Garcia adalah petinju muda dengan masa depan yang cerah. Dia tergabung dengan manajemen Oscar De La Hoya, yakni Golden Boy Promotions.
Editor : Novianti Setuningsih
Kategori : Berita Nasional
Sumber : https://jawapos.com/infotainment/11/01/2019/petinju-ini-terang-terangan-ingin-mengajak-selena-gomez-kencan