Berita Nasional

Berita : Akbar Tandjung dan Moeldoko Hadiri Deklarasi Josmart

Indodax


Wikimedan – Deklarasi Jokowi Sebelas Maret (Josmart) digelar di Graha Wisata Niaga, Solo, Sabtu (26/1). Acara turut dihadiri mantan Ketua Umum Partai Golkar Akbar Tandjung dan mantan Panglima TNI Jenderal TNI (purn) Moeldoko.

Tampak hadir pula ibunda Joko Widodo (Jokowi), Sudjiatmi Notomiharjo. Ribuan alumni Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo dan sejumlah universitas lain juga memadati lokasi acara.

Deklarasi Josmart merupakan bentuk dukungan dari para Alumni UNS kepada Calon Presiden-Calon Wakil Presiden (Capres-Cawapres) Jokowi-Ma’ruf Amin. Para tokoh nasional yang hadir akan memberikan pembekalan kepada peserta deklarasi. Termasuk di antaranya ustad Yusuf Mansur yang terlihat hadir dalam deklarasi.

Ketua DPP Josmart Heri Sosiawan berharap deklarasi ini bisa menjadi pendorong adanya dukungan lain yang lebih besar untuk kemenangan pasangan nomor 01. “Semoga hari ini menjadi bola salju ke seluruh alumni seluruh indonesia,” harap Heri.

Deklarasi sekaligus didukung alumni 17 perguruan tinggi dan seluruh relawan di Solo Raya. Selain itu, sejumlah warga di Indonesia juga memberikan dukungan. “Ada yang dari Blitar, Bandung, Surabaya, Bali, Salatiga dan seluruh Indonesia. Ini membuktikan yang datang ini mencintai orang baik,” imbuhnya.

Heri menambahkan, saat ini para pendukung capres nomor 01 bergerak untuk meraih kemenangan di Pemilu Presiden (Pilpres) 2019. “Kami membutuhkan pemimpin yang santun bukan yang pemberang. Republik Indonesia butuh presiden yang berprestasi, pekerja keras, dan bukan yang suka berbicara keras dan suka menghina rakyat. Tidak boleh negara dipimpin dengan uji coba. 2019 harus dipimpin presiden yang sudah teruji,” tandas Heri.

Editor           : Sofyan Cahyono
Reporter      : Ari Purnomo

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *