Bek Anyar Milan Bakal Pulih Tepat Waktu untuk Derby Kontra Inter
Berita Liga Italia: Bek anyar AC Milan, Mattia Caldara, dikabarkan siap kembali diturunkan untuk laga Derby della Madonnina kontra Inter Milan akhir pekan depan setelah pulih dari cedera yang selama ini menghambat musim debutnya bersama klub.
Selama bursa transfer musim panas kemarin, AC Milan berhasil mengamankan transaksi akbar dengan menukar Leonardo Bonucci dengan Mattia Caldara, dalam kesepakatan yang juga membuat Gonzalo Higuain meninggalkan Juventus untuk bergabung pasukan Gennaro Gattuso dengan status pinjaman bersama pilihan pembelian.
Walaupun demikian, saat Higuain tampil trengginas bersama Rossoneri, Caldara justru mendapat waktu minim untuk bermain mengingat cedera yang memaksanya menepi selama beberapa pekan ini.
Kini, setelah sukses keluar dari masa krisis dan menikmati jeda internasional dengan napas lega menyusul tiga kemenangan beruntun mereka, AC Milan siap kembali memulai perjalan mereka, meski jadwal padat sudah menanti.
Delapan pertandingan dalam tiga pekan pastinya bakal menjadi periode intens yang menguji kebugaran penggawa Il Diavolo yang dimulai dengan laga derby kontra rival sekota, Inter Milan, pada 22 Oktober mendatang.
Kendati demikian, kabar positif kini menghampiri setelah Caldara diperkirakan bakal pulih tepat waktu dan kembali ke bangku pemain AC Milan untuk Derby della Madonnina. Ia kemungkinan akan benar-benar menjadi starter dalam duel Liga Europa melawan wakil La Liga Real Betis pekan berikutnya.
Artikel Tag: Mattia Caldara, Inter Milan, AC Milan, Serie A