Olahraga

Babbel Puji Keputusan Ronaldo Tinggalkan Real Madrid Demi Juventus

Indodax


Berita Liga Italia: Markus Babbel memuji keputusan Cristiano Ronaldo yang berani meninggalkan Real Madrid demi membela Juventus selagi ia mengkritisi para pemain Bayern Munich.

Sang peraih lima penghargaan Ballon d’Or itu secara mengejutkan memilih untuk tinggalkan sang juara bertahan Liga Champions di tiga musim beruntun demi Il Bianconeri dengan mahar yang kabarnya bernilai 112 juta euro pada bulan Juli lalu.

Ronaldo, yang juga merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang masa di Madrid, meninggalkan sang raksasa La Liga meski meraup trofi Liga Champions empat kali dari lima musim terakhir, sebuah kepindahan yang dipuji oleh mantan defender Bayern, Babbel.

Selagi Babbel mempertanyakan hasrat dan sikap dari skuat Bayern yang mandul belakangan ini setelah melalui empat pertandingan beruntun tanpa kemenangan, sang pemenang tiga gelar Bundesliga itu memberi contoh Ronaldo sebagai panutan yang harusnya diikuti oleh Die Bavaria.

Babbel berkata kepada Omnisport: “Pujian kepada Ronaldo. Di usianya yang sudah 33 tahun, dia mengatakan bahwa ‘saya tidak bisa menjadikan Real Madrid lebih baik lagi, saya memerlukan tantangan baru. Saya ingin melakukan sesuatu yang baru untuk performa saya’.

“Dia melakukan kepindahan yang fantastis ke Italia. Itu adalah liga yang sangat sulit, terutama bagi para striker. Dia bukanlah pemain terfavorit saya, namun yang ditunjukkan olehnya adalah tindakan berkelas.”

Ronaldo kini telah mencetak empat gol dan memberikan empat asisst dari delapan kali bertanding di Serie A.

Artikel Tag: Cristiano Ronaldo, Juventus, Markus Babbel, Bayern Munich

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *