Berita Nasional

270 Bus Ramah Difable Siap Fasilitasi Atlet Asian Para Games

Indodax


[ad_1]






Wikimedan – Dalam upaya menyukseskan Asian Para Games 2018, Transjakarta siapkan 270 bus untuk para atlet maupun official. Bus akan digunakan sebagai transportasi peserta dari wisma atlet menuju venue pertandingan selama penyelenggaraan ajang olah raga tersebut.





Kepala Humas PT Transjakarta Wibowo mengatakan, 270 bus yang disiapkan ramah difable. Sehingga memudahkan para atlet yang akan menggunakannya.





“Kami siapkan 270 bus untuk para atlet maupun official yang turut serta dalam ajang tersebut,” ucap Wibowo pada Wikimedan (4/10).





Wibowo menambahkan ratusan bus yang disiapkan merupakan unit baru. Bus mulai beroperasi sejak 28 September lalu. Bus sudah melayani para atlet yang sudah berdatangan sebelum acara pembukaan Asian Para Games.





“Sejak tanggal 28 sudah mulai dipakai, karena sudah banyak atlet yang datang dan berlatih di venue masing-masing,” imbuhnya.





Bus ramah difable yang digunakan ini adalah non bus rapit transit (BRT). Bus dengan sistem low entry (pintu masuk yang rendah) hanya memiliki satu pintu yaitu disebelah kiri bus, dan memakai sistem hydrolik.






“Kami rancang kendaraan ini memang sengaja untuk memudahkan para atlet dan official dalam penggunaanya,” ujar Wibowo.






Seperti diketahui Asian Para Games 2018 akan berlangsung di Jakarta mulai dari 6-13 Oktober 2018. Semua pertandingan dipusatkan di kawasan Gelora Bung Karno (GBK).










(dik/JPC)

[ad_2]

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *