Jokowi Berbela Sungkawa atas Meninggalnya Presiden Vietnam
[ad_1]
Wikimedan – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan duka cita mendalam atas meninggalnya Presiden Vietnam Tran Dai Quang. Padahal Jokowi belum lama melakukan pertemuan kenegaraan dengan kepala negara Vietnam itu.
“Saya turut berbela sungkawa dan berduka cita atas meninggalnya Presiden Quang, yang beberapa hari lalu menerima saya dan delegasi Indonesia,” ujar Presiden Jokowi usai reuni akbar Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama), JCC, Jakarta, Sabtu (22/9).
Saat pertemuan kenegaraan tersebut, Presiden Jokowi melihat Tran Dai Quang sedang dalam kondisi tidak fit. “Bilateral lalu saat itu saya melihat kondisinya tidak sehat,” pungkasnya.
Presiden Vietnam Tran Dai Quang meninggal pada usia 61 tahun akibat sakit serius yang dideritanya sejak lama, seperti diberitakan kantor berita setempat. Dia meninggal pada Jumat (21/9) kemarin.
Quang meninggal setelah menjalani pengobatan oleh berbagai profesor dan dokter di dalam dan luar negeri. Quang menjabat sebagai Presiden Vietnam sejak April 2016.
Sebelumnya Quang mengawali karier dari pegawai rendahan di Kementerian Keamanan Publik Vietnam pada 2011. Selepas itu dia pun terpilih menjadi Presiden Vietnam dalam Kongres Partai Komunis pada 2016 silam.
(gwn/JPC)
[ad_2]