Berita Medan

Pembangunan Drainase Didusun VI Desa Kec.Tanjung Beringin Mangkrak

Indodax


SERGAI(Sumut),Wikimedan | Drainase yang terletak didusun VI Desa Nagur Kecamatan Tanjung Beringin Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) yang bersumber dari Dana Desa (DD) TA 2018 Dengan besar anggaran Rp.86.642.702 ini terlihat terbengkalai dan besar kemungkinan tidak terlanjut kan lagi pembangunannya.

Padahal anggaran Dana Desa (DD) sudah cair seluruh pembayarannya, Dari pantauan awak media dilapangan jelas terlihat pembuatan Drainase tersebut terbengkalai alias mangkrak.

Sebab Drainase yang panjangnya tercantum di Plank dengan volume 170 meter cuma dikerjakan sekitar 70 meter saja. Kenapa hal ini bisa terjadi kemungkinan pembangunan Drainase kurangnya pengawasan dari Tim Pendamping Desa dan Inspektorat.

Kepala Desa Nagur saat dikonfirmasi tidak bisa memberi keterangan mengenai terbengkalainya pembangunan Drainase dari anggaran Dana Desa (DD) TA 2018 tersebut.

Salah satu warga dusun VI Desa Nagur yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan kepada awak media Pak mungkin lokasi pembangunan Drainase tersebut jauh dari pantauan masyarakat, Sehingga besar kemungkinan untuk mengelabui warga dan pembangunan Drainase tersebut tidak lagi dilanjutkan diduga kehabisan dana katanya”.

Padahal masyarakat Desa Nagur sudah berulangkali mengatakan kepada Kades Nagur tersebut agar supaya dengan secepatnya untuk melanjutkan kembali pembangunan Drainase yang terletak didusun VI ini. Namun teguran yang disampaikan oleh masyarakat hingga sampai sekarang ini tidak di indahkan kata warga.”

Masyarakat meminta kepada seluruh instansi yang terlibat terutama pihak Inspektorat tentang pembangunan Drainase yang terletak didusun VI Desa Nagur yang terbengkalai untuk menindak lanjuti dengan secepatnya Kenerja Kades Nagur tersebut dan segera mempertanggung jawabkannya (AfGans)

Kategori : Berita Medan

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *