31 Gereja Prioritas Pertama Penjagaan Hari Natal
Wikimedan – Polrestabes Makassar, memperketat pengamanan dan pengawasan 31 unit gereja jelang perayaan puncak malam natal di Kota Makassar. Persoalan situasi dan kondisi, menjadi faktor utama pertimbangan sehingga pengawasan dan pengamanan ketat gereja-gereja itu dilakukan.
“Situasi kondisinya di sana (gereja) ada banyak penambahan-penambahan jamaah, kemudian perkembangan di sekitar gereja itu yang semakin padat, sehingga itu mendasar ada pertimbangan gereja prioritas,” kata Kabag Operasional Poltestabes AKBP Anwar Danu, Kamis (20/12).
Pihaknya mencatat, 31 gereja yang diprioritaskan merupakan bagian dari total 153 gereja yang secara keseluruhan melakukan aktifitas ibadah di puncak perayaan natal nanti. Jumlah gereja yang diprioritaskan di tahun 2018 ini kata Anwar bertambah.
Jika dibandingkan 2017 lalu, hanya 11 gereja yang pengawasan dan pengamanannya diprioritaskan. “Makanya sekarang kita bertambah kalau dibandingkan dengan tahun lalu. Karena pertimbangan-pertimbangan mendasar itu tadi,” terang Anwar.
Personel akan melakukan patroli dan sterilisasi pengamanan di seluruh lingkungan gereja. Kekuatan personel Polri yang disiagakan khusus untuk pengamanan gereja di sebutkan Anwar berjumlah 404.
Sementara untuk personel TNI AD, berjumlah 143. 3 hari sebelum pelaksanaan hari raya natal, personel disebar ke gereja yang menjadi prioritas utama.
“Untuk setiap gereja, sepuluh orang dari Polri dan dari TNI itu ada dua orang. Jadi Personel nanti akan bertugas untuk langsung mengawasi dan menjaga pelaksanaan ibadah,” terangnya
Pangdam XIV Hasanuddin, Mayjen Surawahadi sebelumnya menegaskan kesiapannya, untuk membantu pengamanan pelaksanaan puncak hari raya natal. Kesiapan itu untuk mengantisipasi maraknya ancaman yang menganggu aktifitas peribadatan.
“Kita yakinkan nanti untuk saudara kita yang merayakan natal dan juga tahun baru dalam kondisi damai dan betul-betul kondusif, agar mereka nyaman dalam beribadah,” tegas Mayjen Surawahadi.
(rul/JPC)
Kategori : Berita Nasional