Olahraga

Solari Terbiasa dengan Tekanan di Real Madrid

Indodax


Berita Liga Champions: Santiago Solari sudah melupakan kekalahan dari Eibar di La Liga dan menyatakan dengan bersikeras bahwa setiap hari adalah ujian besar di Real Madrid, dengan fokusnya kini beralih kepada laga Liga Champions kontra AS Roma.

Pada pertandingan pertamanya sebagai pelatih permanen, setelah memenangkan empat kemenangan beruntun ketika menyandang status interim, Solari harus rela melihat timnya dipermalukan dengan skor 3-0 ketika bertandang ke markas Eibar pada lanjutan La Liga hari Sabtu (24/11) lalu.

Solari mengakui bahwa itu adalah laga yang pahit baginya, namun menegaskan bahwa dirinya tidak tertarik untuk berbicara soal hal itu jelang menghadapi Roma di Stadio Olimpico pada hari Selasa (27/11) malam ini waktu setempat demi mengamankan tiket lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

“(Laga kontra Eibar) itu berjalan sulit, namun itu sudah usai. Kami sudah berbicara mengenai hal itu dan kami akan mencoba untuk memperbaikinya,” ucap Solari dalam konferensi pers. “Sama halnya dengan empat pertandingan kami menangkan sebelumnya, itu semua sudah terlupakan dan kami harus terus bergerak. Itu sama dengan di sini. Kami berada di Roma dalam kompetisi yang berbeda. Kami harus fokus dalam kompetisi ini sekarang. Kami tidak cemaskan yang lain.”

Solari membantah bahwa pekan ini merupakan ujian pertamanya semenjak dipercaya menangani tim senior Real Madrid, dengan menyatakan bersikeras bahwa setiap hari mereka sudah melalui banyak halangan.

“Semua pertandingan adalah ujian. Setiap hari ada ujian besar (di Real Madrid). Saya sudah berada di sini selama 16 tahun dan saya harus melalui beragam tes berbeda. Karena alasan ini klub telah memenangkan banyak gelar dalam olahraga ini.”

Artikel Tag: Santiago Solari, Real Madrid, AS Roma, liga champions, Eibar, La Liga


Kategori : Berita Olahraga

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *