Kasat Binmas Polres Pelabuhan Belawan Gelar Bhakti Sosial Bersama Warga Nelayan Indah
[ad_1]

MEDAN Wikimedan | Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP H.Ikhwan Lubis,SH.MH diwakili Kasat Binmas AKP H.Justar Purba,SH dengan didampingi Pelaksana Harian Polsek Medan Labuhan AKP Ponijo,S.Sos dan perwakilan dari PT.Toba Surimi menggelar Bhakti Sosial di Perumahan Kampung Nelayan Indah link. I sampai VIII,Kel.Nelayan Indah,Kec.Medan Labuhan,Sabtu (13/10) dimulai pukul 12.00 wib.
Kegiatan digelar dalam rangka menjalin silahturahmi sekaligus bersama-sama untuk mendukung dan menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif jelang Pilpres dan Pileg tahun 2019 mendatang.
Kasat Binmas Pelabuhan Belawan AKP H.Justar Purba,SH dalam kesempatanturut memberikan kata sambutan sekaligus memberikan tali asih berupa 299 sembako kepada masyarakat yang kurang mampu,adapun sembako yang diberikan masing-masing terdiri dari 5 kg beras,1 kotak mie instan,1 Kg Gula Pasir, 1 kg minyak goreng dan 1 pack sabun cuci.
Dalam kata sambutannya,Kasat Binmas mengatakan,”dengan pertemuan ini semoga kita dapat selalu mempererat tali silahturahmi dan bisa selalu menjaga suasana Kamtibmas yang aman,nyaman dan kondusif,”harap H.Justar.
Kegiatan bhakti sosial Kasat Binmas bersama sponsor dari PT Toba Surimi selesai tepat pada pukul 14.00 wib dengan keadaan aman dan lancar.(Abdul Halil)
[ad_2]